Friday 14 September 2007

Fiqih Nisa / Wanita

1. Mandi besar
Rukun-rukun mandi besar ;
-Niat ; niatlah yang membedakan antara ibadat dari adat, niat tempatnya di hati
-mencuci semua anggota badan dengan air, Allah berfirman yang artinya ; "jika kalian junub, maka bersucilah". Firman-Nya yg lainnya "mereka bertanya kepadamu wahai Muhammad tentang wanita haidh, maka katakanlah; "haidh itu penyakit maka jauhilah dari istri-istrimu ketika haidh, janganlah kalian mendekati mereka hingga mereka besuci". sedangkan hakikat bersuci yaitu membersihkan semua anggota badan dengan mandi.

Kessunahan-kesunnahan mandi besar:
- mencuci kedua telapak tangan tiga kali
- memebersihkan kemaluan
- berwudhu seperti wudhu untuk sholat, tetapi boleh mengakhirkan rukun membasuh kaki hingga selesai mandi
- mengalirkan air ke semua badan dengan dimulai bagian yang kanan lalu bagian yang kiri, memperhatikan lekukan badan seperti ketiak, telinga bagian dalam, jari-jari kaki, dsb.

mandi besar untuk kaum wanita
Mandi besar untuk kaum wanita seperti halnya mandinya laki-laki, tetapi tidak wajib baginya melapas kepangan rambutnya jika air sampai di kulit kepala, dalilnya : dari ummu salamah, seorang perempuan datang kepada Rasulullah dan bertanya : wahai Rasulullah, aku mengikat rambutku?haruskah aku melepasnya untuk mandi junub?Rasulullah bersabda : "cukup bagimu mengalirkan air tiga kali di semua badanmu, engkau telah suci ' (HR Muslim).
Dissunahkan bagi wanita, jika mandi dari haidh atau nifas, utk mengambil sepotong kapas lalu diolesi dgn minyak wangi kemudian dengannya ia mengusap farjinya utk menghilangkan bau yg tak sedap dari bekas haidh ataupun nifas.

Masalah-masalah yang berhubungan dengan mandi besar :
1) mandi satu kali sah dan dibolehkan utk mandi junub dan mandi jumat, atau mandi jumat dan mandi hari raya jika berniat ketika mandi utk keduanya.
2) Jika mandi besar, dan ia belum berwudhu sebelumnya maka mandi tersebut mencukupinya juga wudhu, sehingga ia tdk perlu berwudhu. hadits aisyah : "Rasulullah tdk berwudhu lagi setelah mandi besar"
3) Dibolehkan bagi yg sdg junub dan haidh utk memotong rambut ataupun kukunya
4) dibolehkan utk mengusap anggota badan setelah wudhu ataupun mandi dgn handuk ataupun sejenisnya baik pada musim panas ataupun musim dingin.
sebab-sebab disebabkan mandi besar menjadi wajib;
1. Haidh
2. nifas
3. Junub
Sebab-sebab mandi besar menjadi Sunnah
1. pada saat Ihram
2. Pada hari jum'at

catatan pengajian ummu ridwan tgl 8/5/2007
Kuwait

Ahlak Yang tercela

Assalamualaikum Warahmatullahi Wabarrakatuh,....
1507.Dari Abu Hurairah ia berkata ; Telah bersabda Rasulullah saw, "Hendaklah kamu berjauh diri dari dengki, karena dengki itu memakan kebajikan-kebajikan sebagaimana api memakan kayu", Dikeluarkan dia oleh Abu dawud.
1509.Dan daripadanya. Ia berkata : telah Bersabda Rasulullah SAW. : "Bukan pengguling orang itu (pegulat), orang yang kuat. orang yang kuat itu tidak lain melainkan yang bisa mengendalikan dirinya ketika marah. Muttafaq alaihi
1510. dari Ibnu Umar ia berkata : telah bersabda Rasulullah SAW "kezhaliman itu ialah beberapa kegelapan di hari Qiamat"
Muttafaq 'alaihi
1512. dari mahmud bin Labid. ia berkata ; telah bersabda rasulullah saw ; sesungguhnya sesuatu yang paling aku takuti atas ummatku, ialah syirik yang kecil yaitu riya, dikeluarkan dia oleh ahmad dengan isnad yang hasan.
Kaum muslimin Muslimat Yang berbahagia, dengan beberapa hadits diatas, kita sebagai umat islam telah dicontohkan oleh Rasulullah untuk menjauhi ahlak tercela karena Islam adalah agama yang terbaik dan sempurna dan agama yang haq yang diterima disisi Allah .
Di Bulan Ramadhan Ini marilah kita tingkatkan amal ibadah kita kepada Allah SWT dan mudah-mudahan kita merupakan orang yang bertaqwa tehadap Allah SWT dan mengikuti Sunnah Rasulnya. Amien Ya Allah Ya Rabbal Alamien.dan selain itu kita menjadi orang islam yang sesuai dengan ajaran Rasulullah Muhammad Saw.
dan kita merupakan orang yang menghindari kemaksiatan dan bisa menahan nafsu serta menjauhi bujukan syetan dengan cara isi hati kita , amalan kita dengan siraman rohani baik itu pergi ke tempat pengajian, mendengarkan dan melihat di alat media seperti TV, Radio, Internet, dll ataupun silaturrahmi ke ustadz atau kawan yang alim untuk mendengarkan nasehatnya, dan daripada itu kita praktekkan apa yang telah kita pelajari dari ilmu agama Islam itu tersendiri. ahlak yang tercela yang telah sebutkan di beberapa hadits diatas, seperti : Dengki, Orang yang marah, Bersifat Dzhalim, itu kadang bisa datang ketika adanya permasalahan , kecemburuan sosial dan perasaan yang diganggu haqnya oleh orang lain, maka dari itu marilah kita berserah diri kepada Allah dengan apa-apa yang akan dan telah terjadi di dunia ini, karena tidak semua manusia berjalan hidup terus senang. demikianlah seringkas kata dan ucapan mengenai ahlak tercela dari saya, diambil dari bulughul maram, yang salah datang dari saya sebagai manusia yang tak luput dari dosa, yang benar datang dari Allah SWT, kaum muslimin muslimat marilah kita bersatu seperti di jaman Rasulullah, jauhi sesuatu yang tidak dicontohkan oleh rasul karena amalan itu akan tertolak, wallahu alam bishawab,.
Wassalamualikum Warahmatullahi wabarraqatuh

Friday 13 July 2007

SHALAT TAHIYYATUL MASJID DI WAKTU IMAM BERKHUTBAH (oleh : Hussein Munaaf)

Menurut hadits-hadits yang sahih riwayatnya, bahwa bila seorang datang ke masjid pada hari jumat sedang imam lagi berkhutbah, maka hendaklah ia shalat dua rakaat (dan hendaklah ia ringkaskan dua rakaat itu), demikianlah juga tersebut dalam risalah jumah dari PERSATUAN ISLAM, bandung.sebetulnya, apa yang telah nyata datangnya dari periontah rasulullah, mesti kita terima dan amalkan, tetapi tentu kita tidak dilarang mengemukakan perasaan, jika pada keterangan hadits itu ada terdapat semacam kemusykilan yang sukar difaham, karena bertentangan dengan keterangan agama juga.Sebab itu, disini saya kemukakan beberapa perasaan saya tantang perintah yang tersebut dalam hadits itu, mudah-mudahan jika tuan telah tolong menyelesaikan kemusykilan itu akan berfaedah juga kiranya bagi pembaca setelah diumumkan.
1. Shalat Tahiyyatul Masjid hukumnya sunnat.
2. Sedang mendengar khutbah hukumnya wajib, malah duduk berpeluk kakipun dilarang, karena yang demikian itu adalah tanda enggan dan kurang perhatian.
3.Begitu pula bercakap (meski seorang diri) ketika imam berkhutbah menurut hadits menggugurkan pahala jumat.
4. Kita dilarang melakukan sesuatu yang mengganggu kemanan perhatian si pendengar.
5. khutbah dibaca khatib untuk didengar dan diperhatikan, guna pelajaran dan pendidikan ; ayat-ayat quran wajib didengar dengan diam dan tenang.
sekarang jika dikerjakan shalat tahiyyatul masjid itu, ketika khatib sedang berkhutbah, tentulah sekalian kewajiban dan peraturan itu jadi terlanggar, ya'ni ;
a. Kita tidak lagi menenangkan anggota menghadapi bacaan khutbah.
b. kita sudah bercakap-cakap seorang diri, yang memalingkan perhatian dari mendengar khutbah.
c. selama bershalat itu kita tidak mendapat pelajaran dan
pendidikan khutbah, karena bershalat itu mestilah dengan
khusyu.
d. lagipula bergeraknya seseorang tegak, menyebabkan juga
perhatian
orang-orang yang memandangnya jadi terganggu.
Jadi gerakannya yang kelihatan itu telah menimbulkan lagha
bagi dirinya dan adzaa bagi sidang jumat.
e. kita tidak mendengar dan tidak diam ketika dibacakan oleh
khatib akan ayat-ayat quran.
wallahu alam bishawab.

Wudhu shalat Jenazah

Soal : bolehkah shalat zenajah dengan tidak berwudhu?
Jawab : shalat jenazah ini , ada yang pandang sebagai satu do'a sahaja, lantaran padanya tidak ada ruku', sujud dan attahiyat, oleh karena itu, mereka berpendapat, bahwa menshalatkan zenajah tidak perlu wudhu, pendapat ini tidak betul, karena ada diriwayatkan oleh S.R. Muslim yang artinya ; Telah berkata 'Aaisyah ; adalah Rasulullah Saw memulai shalat dengan takbier dan menyudahinya dengan salam.
Riwayat ini menunjukkan bahwa yang dinamakan shalat ialah yang mana dimulai dengan takbier dan disudahi dengan salam,sedangkan shalat zenajahpun sama, lantaran itu shalat jenazah ialah shalat sebagaimana lain-lain shalat, bukan sebagai satu do'a. maka apabila shalat jenazah itu sebagai shalat tentu kita harus berwudhu sesuai firman Allah di surat al-maa-idah 6 yang artinya : "Hai orang-orang yang beriman, apabila kamu hendak mengerjakan shalat, maka basuhlah mukamu dan tanganmu samapai denga siku,dan sapulah kepalamu dan (basuh) kakimu sampai dengan kedua mata kaki, dan jika kamu sakit (403) ) atau dalam perjalanan atau kembali dari tempat buang air (kakus) atau menyentuh (404) perempuan, lalu kamu tidak memperoleh air, maka bertayamumlah dengan tanah yang baik (bersih); sapulah mukamu dan tanganmu dengan tanah itu, Allah tidak hendak menyulitkan kamu, tetapi Dia hendak membersihkan kamu dan menyempurnakan ni'mat-Nya bagimu, supaya kamu bersyukur".
Ayat ini mewajibkan kita berwudhu kalau mau shalat atau bertayamum kalau tidak menemukan air, lantaran itu perintah wudhu dalam ayat ini mengenai semua macam shalat; baik shalat fardhu, jumat,hari raya, tarawih, dhuha, rawatib dan lain-lain shalat sunnah, dan juga mengenai shalat jenazah, tambahan pula dengan riwayat Malik yang artinya ; Bahwasanya Abdullah bin ' Umar pernah berkata ; "Tidak seorang menshalatkan jenazah, melainkan ia mesti suci (dalam keadaan wudhu).

Wednesday 11 July 2007

lottery

Ada Orang memberi fatwa, bahwa kita orang islam disini, boleh mengadakan lottery dan boleh menerima uang lottery, tetapi haram membeli lottery, bagaimanakah dengan ini?
Sesuai dengan firman Allah yang artinya : Hai orang-orang yang beriman! sesungguhnya (meminum) khamar khamar (arak),berjudi,, (berkorban untuk berhala), mengundi nasib dengan panah434), adalah perbuatan keji termasuk perbuatan syaithan. maka jauhilah perbuatan-perbuatan itu agar kamu mendapat keberuntungan. ( Al maa-idah 90)
Didalam surat tersebut sudah jelas disebutkan maisir, artinya judi atau lottery, harus kita jauhi, jadi haramlah ketiga fashal yang berhubungan dengan maisir tadi yaitu, mengadakan, membeli dan menerima kemenangannnya. fatwa ini sudah tersebut di kitab;soal jawab;1;369/365 dan di pembela islam 9:47, dengan jelas. dan firman Allah yang artinya ; sesungguhnya syaithan itu bermaksud hendak menimbulkan permusuhan dan kebencian diantara kamu lantaran (meminum) khamar (arak) dan berjudi itu, dan menghalangi kamu dari mengingat Allah dan shalat; maka berhentilah kamu (dari mengerjakan pekerjaan itu). (al maa-idah ayat 91)
jadi jelas di ayat ini bahwa dengan meminum khamar dan berjudi itu bisa menimbulkan permusuhan dan kebencian sesama manusia ditambah dengan bisikan dan rayuan syetan, manusia akan tambah terjerumus dalam kemaksiatan .

Thursday 5 July 2007

Selamat Jalan Saudaraku

Kurang Lebih 3 minggu saudaraku ( Endi Suradi), anak dari bibiku (almarhumah) di Tasikmalaya Jawa Barat indonesia, admitted di Rumah Sakit Sabah Medical w3 Kuwait, Kamis pagi hari tanggal 26 april 2007 dia telpon saya, "Nang, aa (Endi suradi) sakit sudah 3 hari panas, sakit kepala, meriang, bisa datang 'ga ke rumah di riggae!", karena aa mau ke Infection Diseases Hospitals Kuwait mau diperiksa/follow up, tolong antar, dia bilang ke saya", dengan rela hati saya datang ke rumahnya/hostelnya di Riggae, walaupun saya dalam keadaan yang lelah karena habis dinas sore, dan sore itupun mau ada acara, lalu saya bawa beliau ke RS Infection Diseases, kebetulan disana ada kawan kami perawat Indonesia, dia bantu semuanya dan saudaraku di periksa oleh dr disana dan di X-Ray dengan diagnosa bronchoPneumonia, lalu dokter menganjurkan beliau admitted, karena CID/KTP beliau di Riggae harusnya beliau admitted di Farwaniyya Hospital Kuwait, tapi dia minta saya dan kawan kami yang kerja di Casualty Infection diseases hospital untuk admitted di Sabah Medical saja, dengan beberapa alasan, kemudian kawan saya telpon kawan yang ada di RS casualty sabah medical untuk bantu kami, sambil membawa x-ray film, referral letter, dan hasil pemeriksaan lab sebelumnya di Infection Diseases hospital, kemudian saya bawa saudara saya ini ke hostel riggae dulu, mampir sekalian bawa barang yang dibutuhkan untuk persiapan admitted di RS, sekalian saya ajak dua kawan ikut menemani kami. Dengan bercucuran keringat, dan suhu badan yang masih panas kang endi dan sedikit kelihatan dia capai ,sambil kita ngobrol di mobil dia mengeluh, sakit kepala, panas yang turun naik, serta obrolan lain, tapi saya waktu itu ada perasaan lain kepada saudaraku ini, yang sayapun tidak tahu kenapa, saya tidak begitu banyak bicara, apa karena saya lelah atau giman.
Ringkasnya, saudaraku , saya dan dua kawan sampai di RS Sabah Medical Casualty Kuwait dan kita menemui kawan perawat Indonesia disana, kawan kami ini baik, dia bantu saudara saya dan panggil dokter untuk periksa saudara saya. Dokter sabah medical casualty periksa kang endi dan sebenarnya dari pembicaraan kawan saya perawat di casualty dengan dokter, dokter menganjurkan ke kawan saya perawat bahwa saudara saya tidak usah admitted karena masih muda,rawat jalan saja, tapi kawan saya yang perawat di sabah casualty membujuk dokter dan menjelaskan bahwa saudara saya ini tinggal di hostel/asrama tidak ada yang ngurus, maklum. Jadi hari itu saudara saya, admitted di sabah medical w3, lalu kemudian saya pamit pulang karena mau antar istri dinas sore, setelah antar istri saya tengok lagi beliau, lalu saya pamit pulang karena sorenya saya ada acara mengikuti seminar kewirausahaan, di south surra Kuwait, dan hari itu juga saya masuk shift malam. Kemudian besoknya, pagi hari saya telpon beliau menanyakan gimana kabar beliau, kemudian beliau telpon saya untuk datang ke sabah medical ada perlu katanya. Kemudian saya datang, dia minta pendapat saya mau ijin ambil uang ke atm, lalu saya sarankan biar saya yang ambil uangnya daripada repot harus minta ijin, kemudian saya ambil uang gaji beliau, semuanya dan saya kasih uangnya ke beliau, dan sayapun pesan untuk dia shalat, baca alquran dan berhenti merokok,karena saudaraku adalah perokok berat, dan sayapun selalu bilang minta maaf kalau ada kesalahan setiap saya menjenguknya.
Hari demi hari berlalu, kawannya kang endi sudah saya kasih kabar kalau kang Endi admitted di Rs sabah di Ruang medical, cuman tidak semua temannya saya kasih tahu.Setiap kali saya tengok kang endi, dia selalu bilang sudah agak lumayan, dan saya selalu tanya apa diagnosanya dia bilang tetap bronchopneumoni, tapi setelah sekian hari admitted saya jadi curiga kenapa kang endi belum discharge dari Rs, saya menganjurkan dia untuk discharge karena khawatir dia akan dipotong gaji, dan nanti penilaian jadi jelek juga karena dia ambil sick leave yang lama dan dia bilang ada kawannya juga sakit lama tapi ga apa-apa katanya, kemudian ketika saya tahu dia kerja selalu di ruang isolasi di central jail hospital Kuwait, dengan pasien kasus TBC, maka saya menganjurkan kang endi pindah kerjaan kalau sudah sembuh cari wasta/koneksi, karena saya khawatir kalau kang endi kena TBC tertular oleh pasien/prisoner di central jail. kang Endipun bilang dia dibiopsi, tapi setiap saya tanya hasilnya selalu belum ada, malahan kang endi sendiri bilang paling juga saya kena TB kelenjar gitu dia bilang ke saya, saya tidak habis pikir dengan diagnosa kang endi sendiri, karena saya tahunya brochopneumoni, lalu saya dengar meningoencephalitis, hari minggu tanggal 13 may 2007 kang endi telpon saya untuk minta tolong ambilkan uang di atm, untuk dikirim ke kelurganya karena dia bilang uang yang saya ambil dulu juga sudah dikirim, maklum anak-anak sekolah tidak cukup katanya, biarpun beliau sakit anak dan istrinya selalu dalam pikirannya,sungguh bapak yang baik, saya lihat keadaan beliau sudah sehat dan agak baikkan waktu itu, saya merasa senang, alhamdulillah saya bersyukur, mudah-mudahan saudaraku ini cepat discharge/keluar dari RS dan kerja lagi seperti sedia kala dan sembuh dari penyakitnya, itu kata hatiku, istriku juga bilang kenapa dengan kang endi lama sekali di RS dan istri sayapun ada perasaan beda dan dia selalu mengajak untuk besuk saudaraku ini. tanggal 17 may 2007 hari kamis, saya ikut ujian pre exam Nclex RN di Kedutaan Indonesia/KBRI di Kuwait ,untuk persiapan ke Hongkong yang diselenggarakan oleh INNAK/PPNI kuwait yang bekerjasama dengan universitas Malayathi Indonesia sebagai sponsor, hari itu cuaca tidak bagus, kabut tebal, berdebu, dan saya rasakan tidak baik untuk pergi keluar rumah, dan itu pertanda yang tidak baik bagi saya, malahan selama saya di Kuwait persaan baru kali itu saya mengalami cuaca sejelek itu. Setelah saya masuk ruang ujian, ada kawan tanya , " nang, udah tengok endi belum?",saya bilang saat ini belum, lalu dia bilang endi dalam keadaan kritis, lalu saya kaget dan konsentrasi saya buyar, setelah ujian, ada berita kang endi di intubasi, selesai exam saya pulang ke rumah di farwaniyya untuk ganti pakaian, karena mau dinas sore dan istri saya juga mau dinas, sekalian sebelum dinas mau nengok kang endi,setelah berangkat, saya dengar berita dari kawan teman satu asramanya dan dari Ketua perawat di Kuwait bahwa saudara saya (Endi suradi) meninggal dunia pukul 12.15 pm di RS Sabah Medical ward 3 Kuwait, saya berusaha sabar, dengan perasaan sedih, tapi tetap saya menangis, bersama dengan istri saya pergi ke sabah medical w3, sebelummnya sebelum pukul 12 pm saya sms istrinya minta maaf kesalahan beliau ketika saya dengar kabar kang endi kondisinya tidak baik, istrinya otomatis tanya, tapi saya tidak bisa jawab. Akhirnya pukul 12.15 Pm hari kamis tanggal 17 May 2007 saudaraku (Endi Suradi) Perawat Indonesia bekerja di Central Jail Kuwait selama kurang lebih 3 tahun, Meninggal dunia menuju ke pencipta alam semesta Allah SWT,sebelumnya beliau pernah bekerja di Saudi Arabia selama 10 tahun Di Ajyad hospital dekat kabah di Mekah, dan ini adalah kasus pertama perawat di Kuwait yang meninggal setahu saya, kang endi meninggal dengan diagnosa terakhir DIC dan TB Septicemia, mudah-mudahan almarhum diterima disisi-Nya, dan kepada keluarga almarhum dikasih kesabaran dan kepada kawan-kawan, saya mohon maaf apabila selama hidup ada kesalahan almarhum yang disengaja maupun tidak disengaja. Selamat jalan saudaraku,saya hanya bisa mendoakan maafkan saya dan keluarga di kuwait dan di Indonesia, Manusia hidup di dunia sesuai kehendak Allah Swt suatu hari nanti ia pasti mati. "Tiap-tiap yang berjiwa akan merasakan mati"(Ali imran : 185).
"Sesungguhnya kamu akan mati dan sesungguhnya mereka akan mati (pula)."(Az-Zumar:30). Namun demikian, tak ada seorangpun yang mengetahui kapan ajalnya tiba. Sebagaimana disebutkan dalam firman Allah, "Dan tiada seorangpun yang dapat mengetahui (dengan pasti)apa yang akan diusahakannya besok. Dan tiada seorangpun yang dapat mengetahui dibumi mana dia akan mati. sesungguhnya Allah maha mengetahui lagi Maha Mengenal." (Luqman:34).
Meski berapapun panjangnya usia seseorang, dunia tetap akan berakhir baginya, ini adalah realita yang dengan nyata bisa kita saksikan, kita lihat setiap saat, siang maupun malam. setelah kematian , setiap manusia mau tidak mau akan merasakan kehidupan yang kekal abadi, itulah kehidupan akhirat. setelah Allah Swt membangkitkan semua manusia dari kubur dan memperhitungkan seluruh perbuatan yang telah dilakukan di dunia. lalu memutuskan tempatnya, di surga yang luasnya seluas langit dan bumi atau di neraka yang baranya berupa manusia dan batu. Dunia hanya sebagai bekal agar bisa selamat melewati shirath yang berada di atas neraka jahannam.
Hakikat ini, sudah dipesankan oleh semua nabi. Sebagaimana firman Allah yang menceritakan tentang orang beriman dari keluarga fir'aun, "sesungguhnya kehidupan ini hanyalah kesenangan (sementara) dan sesungguhnya akhirat itulah negeri yang kekal." (Ghafir:39). rasulullah Saw. bersabda, "perumpamaan dunia bagiku adalah ibarat seorang musafir yang istirahat sejenak di bawah sebuah pohon lalu meneruskan perjalanannya. (HR.Muslim)

Thursday 28 June 2007

Mengapa harus TAUHID?

Melihat kondisi umat Islam yang kian hari makin memprihatinkan, muncullah pertanyaan bagi mereka yang punya semangat berdakwah, "apa yang mesti didakwahkan?"
Jawabannya ternyata beragam, ada yang memulai dengan ingin menegakkan pemerintahan Islami, kemudian terjun ke politik atau menyerukan penegakan hukum Islam dengan turun ke jalan-jalan, ada lagi yang berpindah-pindah dari masjid ke masjid, yang katanya bertujuan untuk amar ma'ruf nahi munkar. Namun, umumnya mereka semua menghindari masalah pemurnian akidah, sebab dianggap akan merintangi dakwah dan mengganggu persatuan umat.

MISI DAKWAH SEMUA RASUL
Jika kita mau melihat Al Quran, dalam surat Al A'raf saja akan terdapat beberapa ayat yang menyebutkan tentang misi dakwah para rasul, diantaranya, "Sesungguhnya kami telah mengutus Nuh kepada kaumnya lalu ia berkata, "Wahai kaumku sembahlah Allah, sekali-kali tak ada Tuhan bagimu selain-Nya. sesungguhnya ( kalau kamu tidak menyembah Allah), aku takut kamu akan ditimpa azab hari yang besar (kiamat)." ( Al A'raf:59)
"Dan(Kami telah mengutus) kepada kaum 'Aad saudara mereka, Hud. Ia berkata, 'Hai kaumku, sembahlah Allah, sekali-kali tidak ada Tuhan bagimu selain dari-Nya, maka mengapa kamu tidak bertakwa kepada-NYa?" ( Al A'Raf ;65). " Dan (kami telah mengutus) kepada penduduk madyan saudara mereka, Syu'aib Ia berkata : hai kaumku, sembahlah Allah, sekali-kali tidak ada tuhan bagimu selain-Nya ( Al A'Raf ;85)
Perhatikanlah, sekalipun ummat para rasul itu berbeda dan beragam pula masalahnya, tapi tetap dakwah kepada tauhid ini menjadi dasar yang paling penting, baik yang mereka hadapi masalah ekonomi seperti kaum madyan atau masalah politik, karena mereka ummat tersebut waktu itu tidak berhukum dengan hukum yang diturunkan Allah Swt.

RASULULLAH DAN TAUHID
Rasululullah Saw, sebagai panutan kita memberikan teladan mengenai bagaimana pentingnya perkara tauhid bagi umatnya. Terbukti dalam perjalanan hidupnya, beliau tak henti-henti memperhatikan dan mendakwahkan msalah ini.
Berkata syeikh Mubarak Al-maili RA,"Nabi tidak henti-hentinya melarang manusia menjadikan patung-patung sebagai sekutu-sekutu bagi Allah SWT, padahal beliau sendiri (di Mekkah), beliau tidak pernah melailaikan dakwah tauhid walaupun diboikot oleh beberapa kabilah suku Quraisy selama 3 tahun hingga mengalami kesulitan hidup. Beliau tidak pernah melupakannnya sekalipun sedang bersembunyi dari kejaran musuh yang berusaha keras mencarinya. Beliau tidak pernah berhenti membicatakan tauhid walaupun beliau telah memperoleh kemenangan di Madinah dan diantara para pembelanya. Beliau tidak pernah berhenti menyelami dan membahasnya sekalipun kota Mekkah telah dibuka dan ditundukkan, beliau tidak lalai darinya meskipun sibuk berjihad, menyerang musuh, kemudian meraih kemenagan. beliau tidak mencukupkan dengan hanya mengajak dan meminta baiat para pengikutnya untuk tetap berjihad, tetapi lebih dari itu beliau mengingatkan mereka untuk mengembalikan kehormatan baiat tersebut dengan berjalan di atas tauhid dan menghapus kesyirikan, inilah kisah perjalanan hidup yang ditempuh oleh beliau yang terekam dalam sejarah dan bena-benar merupakan kenyataan..."

YANG PERTAMA KALI DIDAKWAHKAN
Rasululullah Saw juga memberikan petunjuk kepada para juru dakwah agar tauhid menjadi prioritas utama. Ibnul Qayyim RA mengatakan bahwa tauhid merupakan kunci dakwah para rasul. sebagaimana disebutkan dalam hadits Muadz, Rasulullah Saw bersabda kepada Mu'adz tatkala mengutusnya ke yaman, "sesungguhnya kamu akan mendatangi kaum ahli kitab, maka hendaknya dakwah pertama kali yang kamu sampaikan kepada mereka ialah syahadat "laa ilaaha illallah". Oleh karena itu, jangan sampai cahaya tauhid ini mejadi padam, lantaran adanya anggapan bahwa tauhid telah bersemayam di hatin setiap manusia. Cobalah perhatikan bagaiman nabi Ibrahim, pemimpin orang-orang yang bertauhid, berdoa agar tidak jatuh dalam kesyirikan! Inilah doanya, " Dan (Ingatlah), ketika Ibrahim berkata, "Ya Rabbku, jadikanlah negrui ini (Mekah), negri yang aman, dan jauhkanlah aku beserta anak cucuku daripada menyembah berhala-berhala itu telah menyesatkan kebanyakan daripada manusia" (Ibrahim : 35-36 )Untuk itulah , sebagi seorang muslim yang baik kita seharusnya mencontoh nabi Saw baik dalam masalah dakwah maupun masalah lainnya, bukannya mencari cara lain yang belum teruji keberhasilannya.(nuansa)
Sumber : Abdul malik bin ahmad ramdhani, sittu duror (landasan membangun jalan selamat)cet.1, Media hidayah. by abu ridwan.